10 Destinasi Wisata Kota Osaka di Jepang

Destinasi Wisata Kota Osaka
Destinasi Wisata Kota Osaka

Selain Tokyo yang punya destinasi wisata di Jepang, Kota Osaka juga memiliki beberapa tempat wisata yang perlu Anda kunjungi. Osaka adalah salah satu kota di Jepang yang terbesar dan termegah selain Tokyo dan telah dikenal sebagai salah satu kawasan metropolitan yang terbesar di dunia. Oleh karena itu, bisa dikatakan bahwa kota ini adalah sebuah kota di Jepang yang cocok dijadikan destinasi wisata pilihan Anda. Lalu apa saja yang bisa Anda lakukan saat berkunjung ke Osaka? Anda bisa mengunjungi beberapa tempat wisata di Osaka, mulai dari tempat wisata budaya tradisional yang sangat kental dari negeri sakura hingga ke tempat wisata yang sangat modern. Berikut ini beberapa tempat wisata yang ada di Osaka, diantaranya:

  1. Osaka Castle
Osaka Castle yang merupakan landmark kota Osaka, sumber: www.osaka-info.jp

Anda jangan pernah mengaku sudah pernah berkunjung ke Osaka jika belum sempat mengunjungi salah satu landmark paling terkenal di Osaka ini. Osaka Castle yang dulunya pernah menjadi salah satu benteng terbesar di jepang ini dibangun pada tahun 1586 ini oleh Toyotomi Hideyoshi. Namun seiring dengan perkembangan zaman, istana ini sudah mengalami banyak sekali perbaikan untuk menarik perhatian para wisatawan dari berbagai belahan dunia.

Di sekitar tempat wisata di Jepang ini juga terdapat taman yang dipenuhi banyak pohon bunga sakura yang akan bermekaran pada musim semi. Taman Osaka Castle ini adalah tempat wisata di Osaka yang wajib dikunjungi saat musim semi karena keindahan bunga sakura yang ditawarkannya.

  1. Dotonbori
Dotonbori yang merupakan pusat gastronomi di Jepang, sumber: musuvi.jp

Dotonbori adalah salah satu pusat gastronomi dan juga hiburan di Osaka. Di tempat wisata di Osaka yang satu ini terdapat banyak sekali pusat perbelanjaan, restoran, toko souvenir, klub malam, dan banyak sekali jenis tempat hiburan lainnya. Daya tarik utama dari kawasan ini adalah pada saat malam hari karena kawasan ini akan menjadi sangat gemerlap sehingga tak heran bila berhasil menjadi salah satu tempat wisata di Osaka yang sangat direkomendasikan untuk Anda kunjungi. Selain itu, Anda juga harus mencoba segala jenis kuliner khas Osaka seperti misalnya Takoyaki dan Okonomiyaki saat berada di Dotonbori.

  1. Universal Studios Japan
Gerbang Universal Studio Jepang, sumber: Travelcaffeine.com

Mungkin Anda sudah pernah mendengar Universal Studio Singapore yang merupakan salah satu tempat wisata di Singapore yang paling terkenal. Jika Anda berkunjung ke Osaka, maka Anda wajib mengunjungi Universal Studio Jepang yang mana ukurannya lebih besar dan sangat menarik. Taman wisata bermain yang resmi dibuka pada tahun 2001 ini memiliki luas sekitar 39 hektar, sehingga Anda bisa bermain dan berjalan – jalan sampai puas seharian penuh.

Selain itu, ada banyak sekali spot menarik di tempat wisata di Osaka yang satu ini. Beberapa tema menarik yang ditawarkan taman hiburan ini adalah: Lagoon Hollywood, Jurassic Park, Waterworld, Wonderland dan salah satu yang masih bisa dibilang baru dibuka adalah The Wizarding World of Harry Potter.

  1. Spa World Osaka
Spa World
Spa World yang merupakan pemandian air panas di Jepang, sumber: expedia.ca

Tempat wisata di Osaka yang satu ini sangat cocok untuk semua usia. Spa World Osaka adalah sebuah pemandian air panas yang sangat mewah, selain tempat pemandian air panas di tempat wisata ini juga tersedia tempat bermain untuk anak – anak. Hal yang membuat tempat wisata di Osaka ini sangat unik dan sangat berbeda bila dibandingkan dengan tempat pemandian air panas lainnya adalah fakta bahwa di spa ini ada setidaknya 16 jenis pemandian air panas yang berasal dari 11 negara berbeda.

Spa World Osaka adalah salah satu tempat wisata di Osaka yang paling pas untuk melakukan relaksasi dan melepaskan rasa lelah setelah berjalan – jalan seharian di Jepang. Di sekitar kawasan ini juga terdapat banyak fasilitas yang bisa Anda nikmati seperti misalnya hotel, toko souvenir dan juga restoran.

  1. Osaka Aquarium Kaiyukan
Beberapa ikan yang terlihat di Osaka Aquarium Kaiyukan, sumber: imgur.com

Jika Anda ingin mengunjungi Tempozan Farris Wheel, maka ada baiknya untuk menyempatkan diri juga untuk mampir ke Osaka Aquarium Kaiyukan. Tempat ini adalah destinasi wisata yang memungkinkan Anda melihat banyak spesies ikan yang dipamerkan dalam akuarium dengan ukuran yang besar.

Di tempat wisata di Osaka yang satu ini terdapat sekitar 15 tangki besar yang menampilkan berbagai kehidupan laut serta segala jenis spesies ikan yang ada di dalamnya. Karena itu, tempat ini juga merupakan tempat yang sangat edukatif dan sangat menarik untuk dikunjungi oleh keluarga yang mempunyai anak kecil karena di tempat ini mereka bisa mengenal banyak jenis ikan.

  1. Tempozan Ferris Wheel
Tempozan Ferris Wheel
Tempozan Ferris Wheel yang merupakan kincir raksasa di Jepang, sumber: Thepoortraveler.net

Tempozan Ferris Wheel yang merupakan sebuah kincir raksasa di Osaka Bay adalah salah satu tempat wisata di Osaka yang wajib Anda kunjungi. Ketika Anda menaiki kincir yang memiliki ketinggian 112,5 meter ini Anda akan melihat pemandangan dari Rokko Mountains, Akashi Kaikyo Bridge hingga Kansai International Airport.

Kincir ini juga bisa menyegarkan mata Anda dengan cara memperlihatkan keindahan pemandangan kota Osaka dari ketinggian dengan durasi kurang lebih 10 hingga 15 menit. Sebelum menaiki Tempozan Ferris Wheel, Anda akan dikenakan biaya masuk sekitar 100.000 Rupiah.

  1. Nakanoshima Park
Nakanoshima Park
Kawasan ruang hijau Nakanoshima Park yang sangat indah, sumber: expedia.co.nz

Sebagai salah satu kota metropolitan yang memiliki banyak penduduk dan dipenuhi dengan banyak sekali bangunan super modern, Osaka tidak melupakan ruang hijau untuk penduduknya. Ada satu ruang hijau atau taman di tengah kota yang cukup terkenal di Osaka, yaitu Nakanoshima Park yang merupakan taman indah di tengah kota Osaka yang megah.

Perpaduan antara rumput hijau yang halus dan bersih serta bunga yang sangat beraneka ragam warnanya membuat Nakanoshima Park menjadi salah satu taman tengah kota yang paling cantik. Taman kota yang satu ini adalah tempat yang sangat sering digunakan sebagai salah satu tempat piknik atau bersantai.

  1. Amerikamura
Amerikamura
Kawasan Amerikamura, sumber: happyjappy.com

Mungkin Anda sering mendengar istilah “Chinatown” di beberapa negara seperti Singapore, Malaysia, atau Indonesia. Chinatown adalah salah satu kawasan pencinan yang mana mayoritas dihuni oleh warga keturunan Tionghoa. Bahkan, beberapa kota di Indonesia seperti Jakarta dan Surabaya juga memiliki Chinatown masing – masing.

Osaka tidak memiliki Chinatown yang dihuni oleh warga keturunan Tionghoa, tetapi disana ada kawasan yang banyak sekali ditinggali oleh masyarakat dari Amerika. Nama kawasan ini sendiri cukup unik, yaitu Amerikamura. Di kawasan ini, Anda akan menjumpai banyak butik dan juga restoran yang sangat khas negeri paman sam. Amerikamura adalah salah satu tempat wisata di Osaka yang sangat menarik dan wajib Anda kunjungi karena tak akan bisa Anda jumpai di tempat lain.

  1. Minami (Namba)
Minami (Namba)
Minami (Namba) yang merupakan tempat wisata belanja di Osaka, sumber: www.japan-guide.com

Saat berkunjung ke Jepang memang tidak akan lengkap jika Anda tidak melakukan wisata kuliner atau mencari barang khas negeri matahari terbit ini. Minami (Namba) merupakan salah satu kawasan wisata belanja dan juga kuliner yang sangat terkenal di Osaka. Anda harus memasukkan tempat wisata di Osaka ini pada daftar destinasi wisata yang akan Anda kunjungi karena hampir semua wisatawan yang datang ke Jepang pasti akan mengunjungi tempat wisata yang satu ini untuk berwisata kuliner. Disini terdapat banyak jajanan kaki lima hingga restoran yang mana menunya sangat bervariasi mulai dari yang murah hingga mahal. Namba adalah kawasan yang tidak pernah sepi pengunjung baik siang maupun malam hari.

  1. Sumiyoshi Taisha
Sumiyoshi Taisha
Kuil tua Sumiyoshi Taisha, sumber: www.japan-guide.com

Setelah Anda puas dengan keindahan dan kegemerlepan dari kota Osaka, kini saatnya untuk mulai berwisata budaya dengan berkunjung ke Kuil Sumiyoshi Taisha. Kuil ini adalah salah satu kuil tua di Jepang yang memiliki arsitektur dan desain interior indah. Kuil Sumiyoshi Taisha adalah salah satu kuil shinto tertua di Jepang yang sudah didirikan saat sebelum agama Buddha masuk dan menyebar di Jepang.